Akreditasi A

08/12/2021 s.d. 31/12/2026

20506385

NPSN

201050701002

NSS

SNEDALA Turut Berpartisipasi dalam Pemecahan Rekor MURI Tari Boran Masal dengan 1500 lebih Peserta dan Kuliner Khas Sego Boran di Kabupaten Lamongan
Tari Boran Massal

SnedaNews – Pagelaran kolosal Tari Boran dan sajian kuliner khas Sego Boran yang digelar pada hari minggu, 23 juli 2023 dan bertempat di alon – alon ini telah dinyatakan memecahkan rekor MURI (Museum Rekor-Dunia Indonesia). Dilansir dari halaman web lamongankab.go.id, Rekor MURI ini berhasil diraih karena menampilkan penari boran sebanyak 1569 pelajar dan menyajikan kuliner Sego Boran sebanyak 4540 porsi. Keduanya telah tercatat di rekor MURI Nomor : 11081-11082/R.MURI/V/2023 dan ditanda tangani oleh Ketua Umum MURI Jaya Suprana.

Menurut Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Lamongan Siti Rubikah, seluruh penari boran oleh pelajar terdiri dari 400 siswa tingkat SD, 600 siswa dari SMP, 400 siswa dari tingkat SMA. Serta dari MA, MTs dan MI sebanyak 1.569. “Angka 1569 ini diambil dari tahun penetapan lahirnya Kabupaten Lamongan. Sedangkan angka 4540 merupakan usia Kabupaten Lamongan pada tahun 2023 ini mencapai 454 tahun,” katanya.

Menurut pak sujarno kepala SMPN 2 Lamongan, “Beliau merasa bersyukur bisa turut andil bagian dalam pemecahan rekor MURI ini dan ucapan terima kasih disampaikan kepada para pembina yang telah maksimal dalam melatih, dan guru-guru seni yang juga turut berperan aktif dalam gawe besar lamongan, serta bapak / ibu wali kelas VIII yang turut mendampingi siswa menyaksikan kegiatan tersebut”.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *