Menyambut tahun pelajaran 2023/2024, SMPN 2 Lamongan mengadakan kegiatan workshop “Penguatan Pelaksanaan Kurikulum merdeka dan Program Peningkatan Prestasi Sekolah Berbasis Digital”. Kegiatan ini dilaksanakan selama 3 hari mulai tanggal 13 sampai dengan 15 Juli 2023 yang bertempat di aula lantai dua SMPN 2 Lamongan dengan mode In Service. Dalam kegiatan workshop tersebut, pihak sekolah mengundang Kepala Dinas Pendidikan Ir. Munif Syarif, MM dan Pengawas SMP Dinas Pend. Kab. Lamongan Drs. Mu’ad, SE, M.M., M.Pd yang keduanya sekaligus didapuk menjadi pemateri.
Kegiatan workshop yang dimulai pukul 07.30 s,d 16.00 wib ini diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, dilanjutkan sambutan dari tuan rumah yang disampaikan langsung oleh Kepala SMPN 2 lamongan, disambung dengan sambutan Kepala Dinas Pendidikan yang sekaligus membuka kegiatan workshop. Dalam kegiatan workshop tersebut, Ir. Munif Syarif, MM memberikan apresiasi yang positif terhadap langkah yang dilakukan Kepala SMPN 2 Lamongan dalam memperbaiki manajemen dan sistem pendidikan di lembaga ini. Beliau juga meminta seluruh dewan guru untuk siap menjadikan sekolah ini menjadi yang terdepan di kab. Lamongan. “Saya dan Dinas pendidikan akan mendukung sepenuhnya program-program yang akan dilakukan SMP Negeri 2 Lamongan”. tambahnya.
Selain kegiatan workshop, banyak juga agenda lain yang disiapkan dalam waktu yang bersamaan seperti halnya Adiwiyata Mandiri Nasional, Sekolah Ramah Anak, Zona Integritas, MPLS, Pawai Ta’aruf Muharram, perbaikan sarana prasarana sekolah, peningkatan kualitas GTK, dan lain sebagainya. “Berbagai persiapan yang kami lakukan bersama seluruh warga sekolah ini menunjukkan bukti keseriusan pihak sekolah dalam meningkatkan kualitas dan mutu pendidikan di lembaga ini. Kami berusaha semaksimal mungkin bisa memberikan kontribusi yang tinggi dibidang pendidikan khususnya di Kabupaten Lamongan“., Ujar Sujarno, S.Pd., M.Pd.